Postingan

Kembali Menemukan Diri Sendiri

Gambar
     “Aku ingin mempersiapkan diri sebelum akhirnya Tuhan mematahkan hatiku kembali. Tentu, kali ini aku tidak akan lagi menyalahkan-Nya atas hal itu, karena hanya pandangan-Nya yang tahu yang terbaik untukku.”      Kalimat itu kupegang dengan iman hingga saat ini, supaya aku tidak semena-mena mengambil langkah dalam urusan mencintai, supaya aku tidak mudah memberi hati kepada laki-laki.      Aku yang dulu, tidak pernah mempertimbangkan tindakanku. Yang kutahu hanya aku ingin melakukan apa pun semauku, dengan mengutamakan kebahagiaan sebagai alasannya, yang padahal kebahagiaan itu keliru. Aku pernah merasa kehilangan diriku sendiri beberapa tahun. Tetapi setelah aku memutuskan untuk mulai memperbaiki diriku karena-Nya, segalanya menjadi kupikirkan matang-matang. “Ini baik untukku atau tidak?”, adalah kalimat tanya untuk perenungan sebelum aku mengambil keputusan, termasuk untuk urusan asmara. Dan akhirnya aku sudah meyakini bahwa kebahagiaan hanya ada pada langkah dan pi

Beberes Kekacauan Diri Sendiri Untuk Hidup Lebih Tenang

Gambar
            Minimalis life style akhir-akhir ini cukup populer. Mungkin ini menarik bagi beberapa orang untuk menjadikannya sebagai life style atau gaya hidup. Orang dengan berbagai latar belakang mengaku nyaman dengan gaya hidup minimalis karena gaya hidup ini menawarkan berbagai kemudahan untuk jangka panjang. Bagi saya, gaya hidup ini mungkin bisa menjadi solusi dari berbagai kekacauan diri, bahkan bisa untuk menghindari masalah di kemudian hari. Dengan beberapa decluttering , hidup kita akan menjadi lebih sederhana tetapi bermakna.      Bagi seorang minimalis, decluttering bukanlah istilah asing. Sebagian besar orang yang menjalani gaya hidup minimalis memulainya dengan decluttering . Ini adalah istilah untuk kegiatan bersih-bersih dengan tujuan untuk menyortir barang dan menyingkirkan beberapa yang sudah tidak digunakan lagi. Dengan memilah atau menyortir barang dan berbagai hal lainnya, ini mungkin akan membuat hidup kita menjadi lebih tertata, tenang dan nyaman.

7 Adab Memperlakukan Diri Sendiri

Gambar
     Tidak hanya memperlakukan orang lain saja, memperlakukan diri sendiri ternyata perlu ada adab juga. Terkadang kita mengabaikan adab terhadap diri sendiri, karena kita kurang care /peduli dengan diri kita sendiri. Bagi sebagian orang, adab terhadap orang lain mungkin saja lebih mudah daripada adab terhadap diri sendiri. Tidak dipungkiri, kita mungkin juga lebih terbiasa memberikan perlakuan lebih baik kepada orang lain dibanding kepada diri kita sendiri .      Kita sebenarnya sama perlunya untuk memperlakukan orang lain maupun memperlakukan diri sendiri dengan baik. Mungkin juga kita perlu memperlakukan dengan baik kepada diri kita sendiri dahulu untuk kemudian memperlakukan baik terhadap orang lain. Kita berhak mendapat perlakuan baik dari diri kita sendiri. Supaya kita hidup dengan tenang, bahagia, dan tentu mengharapkan ridho Allah bagi kita yang muslim. Bagaimana adab memperlakukan diri sendiri? 1.   Memperhatikan kesehatan tubuh Ini adalah hal yang paling utama u

5 Alasan Kenapa Kita Beli Barang Yang Sebenarnya Tidak Dibutuhkan

Gambar
     Beberapa orang terkadang menyesal atau merasa bersalah setelah membeli barang baru atau telanjur terlalu banyak membeli sesuatu. Tetapi, ada juga yang tidak merasa seperti itu karena life style atau gaya hidup mereka memang terbiasa membeli banyak barang, mungkin boleh disebut juga gemar shoping /berbelanja.      Bagi orang-orang yang tidak khawatir dengan kondisi keuangan mereka, tentu mereka mungkin tidak merasa menyesal setelah berlebihan membeli barang. Tetapi, bagi orang-orang yang kondisi keuangannya tidak terlalu bagus, biasanya mereka akan merasa agak menyesal setelah telanjur membeli beberapa barang yang ternyata tidak begitu dibutuhkan. Kenapa kita beli barang yang sebenarnya tidak kita butuhkan? 1.    Ingin dapat pengakuan dari orang lain Orang yang membeli barang untuk mendapatkan pengakuan biasanya tidak hanya sekedar membeli banyak barang, tetapi biasanya juga memperhatikan brand/merek barangnya. Jika barang itu bermerek, maka orang yang memakainya ak

5 Tips Untuk Decluttering Sentimental Items

Gambar
           Sebelum saya menguraikan beberapa tips, tentu perlu untuk kita ketahui bersama apa itu sentimental items. Bagi beberapa orang, bahkan sebagai seorang minimalis pun, decluttering sentimental items tidak begitu mudah. Sentimental items adalah barang-barang yang memiliki ikatan emosi atau memori tertentu. Misalnya foto-foto lama, barang yang berkesan atau penuh kenangan, barang yang penuh perjuangan saat mendapatkannya, pemberian dari orang yang spesial, barang yang bersejarah, istimewa maupun dianggap antik, yang seringkali sulit dilepaskan. Jadi, decluttering sentimental items itu menyingkirkan atau menyortir barang-barang yang memiliki ikatan emosi atau memori tertentu.     Saya juga merasakannya. Sudah sekitar 2 tahun yang lalu saya kehilangan ibu saya, karena sakit lalu meninggal dunia. Sangat tidak mudah bagi saya dan terutama keluarga saya untuk menyingkirkan barang-barang ibu atau apa pun yang berkaitan dengan ibu saya. Namun, saya lebih cepat merelakan daripada

7 Hal Yang Bisa Menambah Wawasan dan Kepintaran

Gambar
           Hal utama yang akan saya sampaikan di sini adalah wawasan dan kepintaran tidak selalu didapat dengan cuma-cuma. Memang boleh jadi kepintaran adalah bakat atau bahkan warisan, tetapi sependek pemahaman saya, kita memerlukan beberapa upaya untuk menambah wawasan kita. Dan saya berharap hal yang saya sampaikan di sini akan berguna. 1. Rutin membaca buku Beberapa orang menganggap bahwa membaca buku adalah sebuah hobi. Ada orang yang suka membaca buku karena hobi dan ada yang tidak suka membaca buku karena tidak hobi. Tetapi saya di sini melihat bahwa membaca buku bukan sekedar hobi, saya melihat hal ini sebagai sebuah kebutuhan. Memang tidak semua ilmu yang ada di dalam buku bisa kita praktikan semuanya, tetapi setidaknya kita mendapat wawasan dari membaca buku-buku. 2. Menulis ide yang muncul setiap hari Ide maupun inspirasi sering muncul tiba-tiba dan tidak disangka-sangka. Terkadang kita mendapat ide dan inspirasi bagus tetapi melupakanya begitu saja. Bebe

7 Cara Berhemat Dari Seorang Minimalis

Gambar
           Menjadi hemat datang seiring menjadi seorang minimalis, mungkin ini akan lebih mudah kita menerapkan sebelum kita memutuskan untuk menikah dan berkeluarga, tetapi percayalah tidak ada kata terlambat untuk memulai hal-hal positif. Saya tentu saja hanya ingin memiliki lebih sedikit barang sebagai seorang minimalis, namun tetap ingin merasa cukup, layak dan awet. Ini jelas akan menyebabkan pengeluaran yang lebih sedikit juga, saya ingin stabilitas keuangan dan saya tahu bahwa saya ingin itu datang dengan semacam aturan pengeluaran hemat sederhana untuk diri saya sendiri, yang mungkin akan menempatkan saya pada posisi keuangan yang lebih baik.       Mungkin sebaiknya harus disebutkan juga bahwa saya di sini tidak berarti seorang penasihat/ahli keuangan profesional, saya tidak sampai menjadi itu. Saya hanya berbicara tentang hal-hal yang saya lakukan dan berbagi hal-hal ini dan berharap siapapun yang berminat menyimak, bisa memperoleh suatu nilai. Berikut yang bisa kit